Siapa sih yang tidak mengenal Linux? Linux sudah menjadi salah satu sistem operasi terpopuler dan terbaik sepanjang masa.
Ada banyak sekali pengguna dari seluruh penjuru dunia, terutama di kalangan programmer maupun pemilik server.
Nah, sebagai sistem operasi open-source yang bisa dimodifikasi oleh penggunanya, Linux memiliki banyak distro.
Mungkin Anda sudah familiar dengan salah satunya nih, yaitu Ubuntu. Namun, tentunya ada ratusan distro Linux lainnya yang berkualitas.
Nah, kali ini kami ingin membagikan beberapa distro Linux terbaik dari ratusan yang ada di pasaran. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
Daftar isi :
Distro Linux Terbaik 2023
Linux merupakan salah satu sistem operasi terbaik di dunia yang bersifat open-source. Tidak sedikit yang lebih memilih Linux dibanding OS lainnya.
Selain karena gratis, sifat open-source dari Linux ini membuat para penggunanya dapat memodifikasi sistem operasi ini.
Wajar saja kalau sekarang banyak sekali distribusi atau distro dari Linux, bahkan kabarnya sudah lebih dari 600, lho.
Kebanyakan dari distro ini pun juga tersedia secara gratis. Namun, meski bersifat open-source, Linux memiliki sistem keamanan terbaik.
Lantas, apa saja sih distro Linux terbaik yang bisa Anda gunakan? Yuk, simak bersama!
Baca juga: Pilih Linux atau Windows, Ya? Simak 7 Perbedaannya!
1. Ubuntu
Ubuntu merupakan salah satu distro Linux terbaik yang berbasis Debian. Ubuntu dikembangkan oleh Canonical dengan lisensi GPL dan lainnya.
Tidak kalah dengan Linux, Ubuntu pun juga memiliki komunitas yang cukup besar, lho. Terutama di kalangan developer.
Bahkan, W3Techs mendata ada lebih dari 34% website di dunia yang menggunakan Ubuntu sebagai sistem operasinya.
Nah, Ubuntu menyediakan 3 edisi untuk para penggunanya, yaitu desktop, server dan core yang bisa Anda jalankan di hardware maupun virtual machine.
Meskipun tampaknya Ubuntu lebih banyak digunakan oleh developers, tapi sistem yang ada cocok digunakan untuk pemula.
2. Debian
Selain Ubuntu, mungkin Anda juga sudah sering nih mendengar tentang Debian. Nah, Debian sendiri merupakan salah satu distro Linux yang tertua.
Selain tertua, Debian jadi salah satu sistem operasi open-source terbaik dengan komunitas yang sangat besar, terutama di kalangan developers.
Salah satu yang membuat Debian memiliki komunitas yang sangat besar adalah karena performanya yang sangat stabil.
Apalagi soal keamanan, Debian tentu memiliki sistem terbaik karena selalu dilakukan upgrade secara rutin.
Debian sendiri memiliki basis yang independen dengan lisensi BSD, GPL dan lisensi lainnya. Anda dapat menggunakannya secara gratis.
3. CentOS
CentOS adalah sistem operasi distro Linux terbaik yang dikembangkan dengan source code dari Red Hat Enterprise Linux (RHEL).
Sama seperti kedua sistem operasi distro Linux sebelumnya, CentOS pun juga memiliki komunitas yang berkembang.
Sebelumnya, CentOS sendiri memiliki nama CentOS Linux. Namun, pada 2019 ini digantikan oleh CentOS Stream.
Berbeda dengan Debian dan Ubuntu yang banyak digunakan oleh developer, CentOS sendiri sering digunakan untuk kebutuhan perusahaan.
Sedangkan, untuk kebutuhan personal sehari-hari, sistem yang dimiliki CentOS kurang cocok nih.
Akan lebih cocok jika Anda gunakan untuk home server.
4. Fedora
Jika Anda mencari distro Linux yang cocok untuk mengelola server, Fedora bisa jadi pilihan yang tepat.
Fedora sendiri merupakan salah satu distro Linux terbaik yang dikembangkan oleh Fedora Project dan disponsori oleh Red Hat.
Meski tidak sepopuler Ubuntu dan Debian, Fedora cukup banyak digunakan oleh berbagai perusahaan.
Yang membuatnya banyak digunakan oleh perusahaan adalah karena performanya yang stabil dan keamanannya yang selalu di-upgrade.
Selain itu, Fedora juga menawarkan banyak sekali edisi yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan seperti server, workstation dan core.
Baca juga: Apakah Fedora Bagus untuk Server? Ini Jawabannya!
5. Red Hat Enterprise Linux
Kalau Anda perhatikan, ada beberapa distro Linux yang disponsori oleh Red Hat. Nah, Red Hat sendiri sebetulnya adalah salah satu distro Linux terbaik.
Tepatnya, Red Hat Enterprise Linux (RHEL) merupakan distro Linux komersil yang dikembangkan oleh Red Hat.
Ada dua versi dari distro Linux yang satu ini, yaitu untuk server dan desktop. Sama seperti distro lainnya, RHEL bersifat open-source.
Nah, karena bersifat open-source, RHEL menyediakan kode mereka secara publik melalui CentOS.
6. Gentoo
Gentoo merupakan salah satu distro Linux terbaik yang sangat mudah untuk di-customize oleh penggunanya.
Selain itu, Anda juga memiliki kontrol penuh nih atas seluruh aplikasi yang ada di dalam sistem operasi ini.
Namun, meski bisa di-customize dengan mudah, pengguna tetap harus bisa memahami tools yang ada dengan baik lebih dulu.
Gentoo sendiri bersifat open-source yang artinya bisa Anda gunakan secara gratis. Selain itu, Gentoo juga menampilkan model rilis bergulir.
Apakah CentOS Stream Cocok untuk Pengelolaan Server di Lingkungan Bisnis?
Tidak benar, CentOS Stream merupakan sistem operasi yang lebih cocok untuk pengembangan dan pengujian.
Jika Anda mencari sistem operasi untuk lingkungan bisnis, CentOS Linux atau Red Hat bisa jadi pilihan yang lebih tepat.
Apakah Distro Linux Terbaik Bisa Sangat Bergantung pada Kebutuhan Spesifik seperti Pengembangan, Keamanan atau Desktop?
Benar, pilihan distro Linux yang terbaik akan sangat bergantung pada kebutuhan spesifik seperti keamanan, desktop atau pengembangan.
Jika kebutuhan Anda untuk penggunaan umum, Ubuntu dan Fedora bisa jadi pilihan distro Linux yang terbaik.
Baca juga: 5+ Sistem Operasi Terbaik untuk Programming
Jadi, Distro Linux Mana yang Ingin Anda Gunakan?
Linux sudah dikenal sebagai salah satu sistem operasi open-source terbaik karena performa dan sistem keamanannya yang jempolan.
Nah, karena bersifat open-source dan dapat dimodifikasi oleh para penggunanya, Linux memiliki banyak sekali distro.
Mulai dari Ubuntu, Debian, CentOS, Fedora, Red Hat Enterprise Linux hingga Gentoo dan masih banyak lagi.
Menariknya, semua distro Linux ini memiliki spesialisasi masing-masing seperti Fedora yang bagus untuk penggunaan umum.
Sehingga, Anda bisa pilih nih sesuai dengan kebutuhan. Selain sistem operasi, pastikan juga Anda sudah memilih server terbaik, ya.
Anda bisa menemukannya di Goldenfast.net. Namun, kalau Anda bingung dengan spesifikasi yang tepat, Anda bisa konsultasikan dengan tim kami.
Nah, sampai di sini dulu ya pembahasan kali ini. Jika ada pertanyaan, jangan ragu buat drop lewat kolom komentar!