Siapa sih yang tidak pernah mendengar Linux dan Windows? Hampir semua orang pasti sangat familiar nih dengan dua sistem operasi ini.
Bisa dibilang, Linux dan Windows ini memiliki popularitas tertinggi di antara sistem operasi lainnya. Bahkan, hampir semua orang yang Anda temui, pasti perangkatnya menggunakan kedua sistem operasi ini, entah itu Linux atau Windows.
Namun, karena keduanya sama-sama populer, muncul pertanyaan nih di kalangan para pengguna. Kira-kira mana yang lebih oke, ya? Linux atau Windows?
Well, sebetulnya kalau Anda bertanya mana yang lebih baik, tentu keduanya sama-sama baik. Wong popularitasnya sama-sama tinggi.
Namun, jika Anda bertanya pilih yang mana, jawabannya tergantung pada kebutuhan Anda sebagai pengguna. Mau pake perangkat buat kerjaan biasa atau programming?
Nah, untuk membantu Anda menemukan jawabannya, kami sudah merangkum nih perbedaan antara Linux dan Windows dalam pembahasan kali ini. Kalau begitu, simak hingga tuntas, ya!
Daftar isi :
Perbedaan Linux dan Windows
Meski Linux dan Windows sama-sama sistem operasi paling populer, ternyata keduanya memiliki tipe pengguna yang sangat berbeda, lho.
Kenapa bisa sangat berbeda? Alasan pertama tentunya karena tujuan penggunaan para pengguna yang berbeda nih antara kedua sistem operasi ini.
Ditambah pula dengan spesifikasi yang juga berbeda, membuat para pengguna kemudian menyesuaikan dengan kebutuhan mereka.
Lantas, apa saja sih perbedaan antara Linux dan Windows? Manakah yang terbaik, pilih Linux atau Windows? Yuk, simak perbedaan keduanya di bawah ini!
1. Lisensi Linux dan Windows
Ketika memilih sistem operasi, tentu hal pertama yang harus Anda lihat adalah lisensinya. Apakah harus membeli lisensi atau open-source?
Kembali lagi ke kebutuhan Anda, pengennya sistem operasi yang berlisensi atau open-source? Jika Anda ingin mencari yang berlisensi, maka Windows jadi pilihan yang tepat.
Windows sendiri merupakan sistem operasi hasil pengembangan Microsoft yang memiliki kode program privat. Nah, kode ini hanya bisa diakses oleh developer internal dari mereka.
Sehingga, Anda sebagai pengguna tidak bisa nih untuk memodifikasi apalagi mengembangkan kode program dari Windows. Untuk menggunakannya pun, Anda harus membeli lisensi dan tunduk pada peraturan yang ada.
Nah, karena ini berlisensi, jadi Anda hanya bisa menggunakannya sesuai dengan jumlah lisensi yang Anda beli. Dengan kata lain, 1 lisensi hanya untuk 1 perangkat.
Berbeda hal dengan Linux yang sifatnya open-source dengan GNU Public License (GPL), Anda tidak perlu membeli lisensi maupun tunduk pada aturan seperti halnya Windows.
Selain itu, kode programnya pun bersifat publik. Jadi, Anda bisa memodifikasi, mengembangkan maupun menggunakannya secara bebas di semua perangkat yang Anda punya tanpa batas.
2. Biaya
Jika melihat dari lisensi antara Linux dan Windows yang berbeda, tentu dari segi biaya pun akan berbeda. Anda tinggal pilih saja nih sesuai dengan budget dan kebutuhan Anda.
Untuk menggunakan Linux sendiri, karena sifatnya yang open-source Anda tidak perlu mengeluarkan biaya sepeser pun.
Cukup download dan install Linux pada perangkat Anda. Seperti yang sudah disebutkan juga nih, tidak ada batasan jumlah perangkat yang bisa Anda install karena biayanya yang gratis.
Berbeda dengan Windows yang berlisensi, Anda harus merogoh kocek setidaknya Rp3.000.000 untuk membeli lisensi Windows 10. Sedangkan, untuk Windows 11 (versi terbaru), Anda harus mengeluarkan biaya sekitar Rp4.000.000.
3. Performa
Meski Windows mengharuskan Anda membeli lisensi, belum tentu performanya lebih baik dari Linux, lho. Karena faktanya, Linux memiliki performa yang jauh lebih baik daripada Windows.
Windows dikenal memiliki performa yang semakin menurun seiring berjalannya waktu. Apalagi jika perangkat yang digunakan sudah tua.
Hal ini karena ada banyak program yang berjalan di belakang, sehingga akan memakan banyak RAM. Itulah mengapa Anda harus rutin upgrade Windows jika ingin performanya tetap stabil.
Sedangkan, Linux memiliki reputasi yang cepat dan lancar. Bahkan, dikatakan performa Linux ini lebih cepat daripada Windows 8.1 dan 10 meski dengan perangkat yang modern.
Wajar saja karena Linux memang jauh lebih ringan daripada Windows. Sistem file-nya pun terorganisir dengan sangat baik, sehingga proses operasi setiap file-nya jadi jauh lebih cepat.
Selain itu, dari segi kemampuan core-nya seperti manajemen memori, penanganan i/o dan sebagainya, Linux memang lebih unggul nih daripada Windows.
4. Keamanan OS
Biasanya, yang namanya software open-source, keamanannya sedikit diragukan. Seringnya, software yang bersifat open-source langganan kena malware.
Namun, ini berbeda dengan Linux karena meskipun sifatnya open-source, ternyata sistem operasi yang satu ini memiliki tingkat keamanan yang sulit ditembus, lho.
Bisa dikatakan, di antara sistem operasi yang ada, Linux memiliki keamanan yang paling oke. Inilah mengapa meski open-source, Linux sangat digandrungi oleh para pengguna.
Bukan hanya karena sistem keamanannya yang sudah bagus, tapi ada andil juga nih dari komunitas penggunanya yang sangat solid.
Karena sifatnya yang open-source dan kode program yang bisa dimodifikasi oleh publik, para pengguna bisa me-monitor nih jika terjadi isu.
Begitu pengguna melihat ada yang tidak beres, mereka segera melakukan investigasi dan memperbaikinya. Sehingga, sudah pasti Linux memiliki keamanan yang jauh lebih baik.
Sedangkan, pengguna Windows tidak bisa melakukan perbaikan ketika terjadi isu, mengingat kode program yang sifatnya privat.
Jadi, kalau terjadi sesuatu ya pengguna harus melaporkan ke Microsoft dan menunggu kabar baik deh. Yang mana, ini sudah pasti tidak akan langsung dilakukan.
5. Kemudahan
Kalau kita lihat dari segi performa, Linux memang lebih unggul ya daripada Windows. Namun, apakah Linux bisa dikatakan lebih baik dari Windows?
Jawabannya tidak juga karena faktanya Windows lebih mudah digunakan daripada Linux. Hal ini karena tampilan interface Windows dan Linux yang sangat berbeda.
Linux memiliki tampilan interface pemrograman yang mana akan sedikit sulit untuk pengguna awam. Butuh waktu untuk mempelajari cara mengoperasikan Linux, terutama ketika terjadi troubleshooting.
Meski begitu, ada banyak pilihan aplikasi di dalamnya yang bisa Anda gunakan. Inilah mengapa lebih banyak developer yang menggunakan Linux.
Jika penggunaan Anda sederhana atau untuk personal, Windows jadi pilihan yang lebih tepat di sini. Dengan tampilan interface-nya yang lebih sederhana, Windows jauh lebih mudah digunakan daripada Linux.
Baca juga: 25+ Perintah Dasar Linux dengan Fungsi & Contohnya
6. Update Software
Sebetulnya, dari segi update software, baik Linux maupun Windows, keduanya sama saja, kok. Sama-sama baik.
Hanya saja, sistem update yang dimiliki oleh Linux dan Windows ini berbeda. Linux sendiri karena sifatnya open-source dengan kode program yang bersifat publik, para penggunanya jadi bebas untuk update software kapanpun mereka membutuhkan.
Sedangkan, Windows sudah memiliki jadwal yang teratur nih untuk update software. Biasanya sih ini bisa dilakukan secara otomatis.
Jadi, para penggunanya tidak perlu melakukannya sendiri deh. Bisa dikatakan, Windows memiliki sistem update yang lebih mudah dan teratur. Tapi, ya kembali lagi, apakah Anda lebih cenderung dengan sistem update dari Windows atau Linux?
7. Support Pengguna
Poin terakhir yang mungkin bisa jadi pertimbangan Anda untuk memilih Linux atau Windows adalah dari segi support untuk penggunanya.
Sesuai yang sudah disinggung sedikit sebelumnya, Linux memiliki komunitas pengguna yang sangat solid. Mereka selalu siap siaga untuk meninvestigasi isu yang terjadi dan segera mengatasinya.
Bisa dikatakan, hanya komunitas lah satu-satunya support untuk para pengguna lainnya. Namun, lain halnya dengan Windows yang memang sudah memiliki layanan customer service-nya sendiri.
Ketika terjadi masalah, Anda bisa melihat cara mengatasinya melalui laman resmi Microsost. Atau Anda juga bisa melaporkannya melalui layanan customer service dari Microsot.
Meski begitu, Windows juga memiliki komunitas pengguna yang besar seperti Linux, kok. Jadi, Anda tidak perlu khawatir nih kalau terjadi isu pada perangkat.
Mana Nih yang Anda Pilih, Linux atau Windows?
Linux dan Windows memang merupakan dua sistem operasi yang sangat populer di antara sistem operasi lainnya. Bahkan, hampir semua perangkat yang Anda temui di publik menggunakan Windows.
Jika ditanya mana yang lebih baik, tentu kami tidak bisa menjawabnya karena ini tergantung pada kebutuhan dan kemampuan Anda.
Kalau tujuan Anda untuk kepentingan personal, Windows sudah sangat cukup untuk kebutuhan Anda. Mengingat tampilan interface-nya yang lebih sederhana dan performanya yang cukup baik juga untuk menjalankan berbagai software.
Jika Anda ingin mencari sistem operasi yang cocok untuk programming, kami akan menyarankan Linux karena lebih customizeable, cepat dan aman.
Namun, kalau untuk mengelola server, di Goldenfast.net Anda bisa menggunakan Linux atau Windows, kok. Anda hanya perlu menyesuaikan kebutuhan server saja.
Cari Server Sesuai Kebutuhan Di Sini
Semoga pembahasan kali ini bisa membantu Anda untuk memilih sistem operasi terbaik, ya. Jika ada pertanyaan atau ingin berdiskusi lebih lanjut, jangan ragu buat drop lewat kolom komentar.